Ketua Pimpinan Cabang (PC) Ansor Kota Surabaya H M Faridz Afif angkat bicara soal polemik statment Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas soal Kementrian Agama, yang dalam beberapa hari terakhir menjadi perbincangan publik.

Afif menilai sudah sepantasnya polemik soal ini dihentikan. Lantaran, konteks pembicaraan tersebut, adalah untuk kalangan internal.

“sudah..sudah tidak perlu dipolitisir statement Gus Yaqut, karna apa yang beliau sampaikan merupakan motivasi internal buat para santri waktu peringatan hari santri” tegas Gus Afif sapaan akrabnya

Penyampain Gus Yaqut dalam kegiatan peringatan hari santri yang dilaksanakan oleh RMI PBNU tujuannya memotivasi kalangan para santri dan pesantren. Jadi dalam konteks ini tidak dalam mendeskreditkan kelompok lain.

“dalam penyampaian lengkapnya pun sangat bijak sekali bahwa Kementrian Agama memang selayaknya untuk semua agama di Indonesia bukan untuk mayoritas saja….” tegas Gus Afif

Afif menegaskan bahwa statment Gus Yaqut yang booming hanyalah sepenggal video yang dipotong-potong dan mengakibatkan persepsi macam-macam di publik.

Menurut dia, tidak perlu memperpanjang lagi. Banyak hal yang perlu dibicarakan ke publik tentang memulihkan ekonomi kembali di Indonesia pada saat pandemi covid-19 yang sampai saat ini belum usai. 

Namun menurut Tokoh Muda NU, Zahrul Azhar Asumta alias Gus Hans, tak ada yang salah dengan pernyataan Gus Yaqut karena disampaikan di internal NU lewat webinar peringatan Hari Santri Nasional (HSN) yang digelar Robithah Ma’ahid Islamiyah (RMI) dan PBNU.

Berita Terkait